MRT Tunjuk Kontraktor Paket Stasiun Harmoni, Sawah Besar dan Mangga Besar

PT MRT Jakarta akan menunjuk langsung kontraktor pembangunan fase 2 CP 202 dan 205 A dengan target mulai konstruksi pada Juli 2021, setelah tender paket tersebut gagal pada tahun lalu.

Direktur Konstruksi MRT Jakarta Silvia Halim menerangkan paket pekerjaan CP 202 dan CP 205A meliputi pembangunan Stasiun Harmoni, Stasiun Sawah Besar, dan Stasiun Mangga besar dan jalur sepanjang 1,8 kilometer sampai sistem kereta api dari Bundaran HI sampai Glodok.

Menurutnya, karena proyek ini akhirnya lewat proses penunjukan langsung, MRT Jakarta meminta pendampingan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) selama proses ini berlangsung dan mengikutsertakan konsultan independen untuk mendukung.

“Kini proses penunjukan langsung on going dengan kontraktor terpilih. Kini kita tepatnya tengah melakukan technical proposal evaluation dan contract discussion tahap pertama yang fokusnya lebih ke teknikal,”ujarnya, Selasa (27/4/2021).

Proses tersebut akan berlangsung hingga akhir Mei 2021. Kemudian masuk ke proposal final dan negosiasi pada akhir Mei sampai pertengahan Juni 2021. 

Dia menekankan proses penunjukan langsung ini juga harus menunggu persetujuan dari penyandang dana yaitu Japan International Cooperation Agency (JICA) dalam finalisasi kontrak.

Berdasarkan perencanaanya, dia menargetkan penandatanganan kontrak CP 202 dan CP 205A dilakukan pada Juli 2021. Konstruksi rencananya dimulai pada Juli 2021.

“Ini salah satu poin yang kita negosiasikan dengan kontraktor. Bagian dari diskusi teknis kita dengan kontraktor tersebut bahwa begitu kontaknya tanda tangan ditargetkan pada Juli langsung mulai pekerjaan fisiknya,” imbuhnya.

Adapun sejauh ini perkembangan konstruksi paket CP 201 yang meliputi pembangunan Stasiun Thamrin, Stasiun Monas dan jalur sepanjang 2,7 kilometer dari Bundaran HI sampai Harmoni per 25 April sudah mencapai progres 15,36 persen.

Selanjutnya, untuk proses pengadaan paket pekerjaan CP 206 yaitu rolling stock atau penyediaan kereta. Saat ini sedang dilaksanakan serangkaian market sounding bersama dengan potensial manufacturer dalam menentukan jumlah rangkaian kereta yang akan dituangkan dalam dokumen tender.

Finalisasi dokumen tender sedang dilakukan dan rencananya pengadaan dimulai pada kuartal II/2021 ini.

Kemudian, untuk paket pekerjaan CP 207 yang terkait penyediaan sistem ticketing MRT di stasiun fase 2 sedang dalam finalisasi lingkup paket kontraknya.

MRT juga harus mempertimbangkan kegiatan yang dilakukan oleh PT Jaklingko Indonesia yang tengah mengerjakan integrasi tiket transportasi publik di Jakarta. Nantinya, pengadaan untuk CP 207 dimulai pada kuartal III/2021.

Dia melanjutkan paket pengerjaan CP 208 yang terkait railway systems dan track work rute Mangga Besar – Kota juga sedang difinalisasi dokumen kontraknya dan saat ini masih menunggu persetujuan dari pihak JICA. Pengadaannya dijadwalkan mulai pada kuartal II/2021.

Secara keseluruhan untuk pengerjaan paket kontrak pada fase 2 ini, MRT menginginkan semuanya sudah selesai pada pertengahan tahun depan.

Sumber : Bisnis

GSM Certification salah satu Jasa Sertifikasi ISO Terpercaya di Indonesia, Sudah banyak membantu perusahaan (Kontraktor, Manufaktur, General Services Provider, Pemerintah dan Non Pemerintah, etc) dalam proses Sertifikasi ISO. GSM Certification juga sudah banyak bekerjasama dengan Asosiasi Kontraktor di Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *