Minim Penyiraman Warga Keluhkan Debu Proyek Peningkatan Jalan

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro tahun 2020 ini mempercepat pembangunan di Bojonegoro, Pembangunan yang dibiayai oleh APBD Bojonegoro tahun ini meliputi, proyek infrastruktur dan gedung dengan target pada akhir tahun ini semuanya selesai.

Proyek infrastruktur yang dibiayai Pemkab Bojonegoro termasuk Paket Peningkatan Jalan Kalianyar – Ngumpakdalem yang dikerjakan oleh Kontraktor yang berasal dari Kabupaten Sleman Propinsi Jogjakarta dengan nama PT Dian Mosesa Perkasa – PT Mitra Sinergi Visitama KSO.

Kontraktor yang berasal dari Propinsi Jogjakarta saat ini melakukan pengerjaan Paket Proyek Peningkatan Jalan di Kecamatan Kapas dengan panjang 5.995 meter dan lebar 5 – 6 meter. Lama pengerjaan proyek 240 hari kalender.

Heri Cahyono (53 thn) warga dari Kelurahan Ngerowo Kecamatan Kota saat melintas mengatakan, debu yang berasal dari proyek peningkatan jalan tepatnya di Desa Wedi Kecamatan Kapas sangat mengganggu pengguna jalan.

“Debu sangat mengganggu penglihatan dan bisa menyebabkan sakit pernafasan. Bahkan bila pengendara tidak hati hati bisa menyebabkan kecelakaan”, ucap Hari Cahyono kepada Wartawan Netpitu.com dilokasi sekitaran proyek hari Minggu (12/7/2020).

Terpisah, Suyono sebagai Kepala Desa (Kades) Tanjungharjo Kecamatan membenarkan bahwa banyak keluhan yang disampaikan kepada pihak Pemerintah Desa (Pemdes) Tanjungharjo terkait debu yang diakibatkan dari proyek peningkatan jalan.

“Memang apa yang dilakukan oleh pihak kontraktor kurang melakukan penyiraman. Setahu saya pihak kontraktor hanya melakukan dua kali penyiraman tiap harinya, sehingga debu yang berasal dari proyek tersebut sangat mengganggu warga khususnya pengendara yang melintas”, terang Kades Tanjungharjo.

Kades Tanjungharjo mengharapkan pada pihak kontraktor yang mengerjakan proyek segera tanggap terhadap keluhan warga masyarakat, khususnya warga masyarakat yang berasal dari Desa Kalianyar, Desa Wedi dan Desa Tanjungharjo.

 “Untuk penyiraman harus lebih banyak lagi dilakukan, apalagi sekarang ini memasuki musim kemarau dan untuk rambu jalan yang ada disepanjang proyek tolong lebih diperbanyak, jangan sampai menyebabkan pengendara mengalami kecelakaan”, pungkas Kades Tanjungharjo.

GSM Certification salah satu Jasa Sertifikasi ISO Terpercaya di Indonesia, Sudah banyak membantu perusahaan (Kontraktor, Manufaktur, General Services Provider, Pemerintah dan Non Pemerintah, etc) dalam proses Sertifikasi ISO. GSM Certification juga sudah banyak bekerjasama dengan Asosiasi Kontraktor di Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *